Tutup
Perbankan

Tangkap Peluang Panas Bumi, Medco Energi Perluas Jangkauan ke Sumatera Barat

167
×

Tangkap Peluang Panas Bumi, Medco Energi Perluas Jangkauan ke Sumatera Barat

Sebarkan artikel ini
tangkap-peluang-panas-bumi,-medco-energi-perluas-jangkauan-ke-sumatera-barat
Tangkap Peluang Panas Bumi, Medco Energi Perluas Jangkauan ke Sumatera Barat

Bondowoso – PT Medco Energi Internasional Tbk berencana untuk memperluas Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Ijen dalam kurun waktu dua hingga tiga tahun mendatang. Rencana tersebut terungkap saat peninjauan PLTP Blawan Ijen Unit 1.

Menurut Hilmi Panigoro, PLTP Blawan Ijen Unit 1 telah beroperasi sejak februari 2025 dengan kapasitas sekitar 35 megawatt (MW). “Alhamdulillah, ini sudah jadi, dan ini baru tahap pertama. Kita akan teruskan sampai tahap kedua atau ketiga,” ujarnya pada Jumat (27/6/2025).

Pengembangan PLTP Ijen akan segera direalisasikan. hilmi mengatakan, “Doakan saja, mudah-mudahan dalam waktu 2-3 tahun kita sudah ke fase 2. Tapi reserve-nya sudah ada,semuanya sudah ada,mudah-mudahan dalam 2-3 tahun kita bisa.”

Diproyeksikan, penambahan kapasitas dari pengembangan tersebut akan mencapai 110 megawatt (MW), dengan rincian sekitar 45 MW pada tahap 2 dan sekitar 25 MW pada tahap 3.

Selain itu, Medco Energi juga sedang menjajaki peluang pengembangan energi panas bumi di Sumatera Barat.Perusahaan berencana melakukan pengeboran sumur perdana untuk eksplorasi di Bonjol pada Juli 2025.

“Akhir bulan Juli kita ngebor di bonjol, Sumatera Barat. Yang di Bonjol kan itu baru eksplorasi. Jadi kita akan ngebor sumur pertama akhir bulan Juli, ya. Nah, dari situ kita baru tahu berapa potensinya,” jelas Hilmi.

Meskipun belum dapat memastikan besaran kapasitas daya yang akan dihasilkan, Hilmi optimistis dengan potensi jalur vulkanik Bukit Barisan. “Begini, kalau yang namanya jalur vulkanik sepanjang Bukit Barisan, itu umumnya besar. Bisa dari ratusan (megawatt) sampai malah dekat ke seribu,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Hilmi menambahkan, “Berapa di Bonjol, kita nggak tahu. Kita harus bor dulu, baru kita tahu.Kita mulai dengan rencananya dua, langsung kita bor. Kalau itu bagus, tambah satu lagi.”

Medco Energi telah menunjukkan keseriusannya dalam pengembangan energi hijau melalui instalasi PLTP,dimulai dari PLTP Sarulla di Tapanuli Utara,Sumatera Utara sejak 2017. PLTP Blawan ijen Unit 1, yang beroperasi mulai Februari 2025, diklaim mampu menghindari 7 juta ton emisi CO2 selama operasionalnya.

“Kami yakin salah satu potensi energi terbarukan yang paling baik buat Jawa ini untuk baseload adalah geothermal. Makanya kita dari waktu ke waktu selalu nyari prospect di mana kita bisa mengembangkan PLTP,” tegas Hilmi.