PULAU PUNJUNG – Dharmasraya fun Run 5K 2025 yang akan digelar pada Sabtu (16/8/2025) mendatang,diprediksi akan menjadi ajang silaturahmi dan promosi pariwisata daerah. Kegiatan ini sekaligus memeriahkan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia.
Sebanyak 3.000 peserta diperkirakan akan memeriahkan acara yang dimulai pukul 06.00 WIB.Rute lari dimulai dari RTH Simpang Silago, melintasi Jalan Lintas Sumatera sejauh lima kilometer, dan berakhir di Jembatan Kabel Sungai Dareh. Panitia mengimbau peserta untuk datang lebih awal karena Jalan Lintas Sumatera dari Km 1 hingga Km 4 pulau Punjung akan ditutup sementara mulai pukul 06.00 hingga 07.30 WIB.
Bupati Dharmasraya Annisa Suci Ramadhani dan Wakil Bupati Leli Arni dijadwalkan hadir untuk memberikan semangat kepada peserta, serta menyerahkan hadiah kepada pemenang dan doorprize.
Ketua Panitia Pelaksana,Benny Mandala Putra,yang juga menjabat sebagai Kabid Pariwisata Disbuparpora,menjelaskan bahwa pendaftaran telah dibuka pada 9 Agustus 2025 secara daring. “Tidak sampai 24 jam, 1.500 kuota peserta sudah penuh.Akses pendaftaran terpaksa kami tutup. Sebenarnya ada lebih dari 12.000 pengakses yang mencoba mendaftar. Kami menyampaikan permintaan maaf bagi yang belum kebagian,” ujarnya pada Jumat (15/8/2025).Walaupun kuota telah terpenuhi,masyarakat yang belum mendaftar tetap diperbolehkan untuk ikut berlari. Panitia memastikan bahwa kegiatan ini terbuka untuk semua kalangan, baik pelari lokal maupun dari luar daerah.
Benny menerangkan, melihat tingginya minat pendaftar, pihaknya memperkirakan peserta yang ikut kegiatan baik terdaftar maupun yang tidak terdaftar akan mencapai 2000-3000 orang. “Apalagi ASN dan keluarga berdasarkan arahan Pak Sekda juga akan mengikuti kegiatan,” terangnya.
Kepala disbuparpora Dharmasraya, Lasmita, menambahkan bahwa panitia telah menyiapkan 700 kaos gratis, yang terdiri dari 600 untuk peserta asal Dharmasraya dan 100 untuk peserta dari luar daerah. Kuota khusus untuk peserta luar daerah diberikan sebagai bentuk penghormatan kepada tamu yang datang dari jauh. Selain itu, panitia juga menyiapkan 700 medali yang akan diberikan kepada para finisher pertama yang mencapai garis akhir.
Pantauan Dinas Kominfo pada Jumat (15/8/2025) siang hingga sore menunjukkan antrean panjang peserta di kantor disbuparpora untuk mengambil nomor dada dan kaos gratis. Animo masyarakat untuk mengikuti kegiatan ini sangat tinggi, apalagi ini merupakan event Fun Run pertama di Kabupaten Dharmasraya.
Benny menambahkan, melihat tingginya minat masyarakat, panitia berencana memperbesar kuota peserta pada penyelenggaraan tahun depan.
Selain lomba lari, acara ini juga akan dimeriahkan oleh penampilan musik dari Bastara Band serta doorprize menarik yang akan diundi berdasarkan nomor peserta yang ada.”Jadi hadiah diberikan bukan berdasarkan siapa yang finish pertama, tapi berdasarkan lot yang beruntung,” ungkap Benny.
Menurut Benny, panitia telah menyiapkan pengamanan dan kelancaran acara, mulai dari steward, petugas kesehatan, hingga pengaturan lalu lintas. Selain itu, beberapa pos minum atau stasiun air juga disiapkan untuk para peserta.
“Fun Run ini bukan hanya ajang olahraga, tetapi juga sarana silaturahmi, promosi pariwisata, dan penguatan semangat kemerdekaan,” pungkasnya.







