PADANG – Lembaga Pengelola Sampah (LPS) Kelurahan Anduring kini memiliki amunisi baru dalam menjaga kebersihan lingkungan. Dua unit becak motor (bentor) diserahkan Pemerintah Kota (Pemko) Padang untuk meningkatkan efisiensi pengangkutan sampah di kelurahan tersebut.
Pimpinan LPS Anduring, Yusuf, menyambut baik bantuan ini. Ia mengatakan, selama ini pihaknya hanya mengandalkan becak pribadi.”Sebelumnya kami hanya menggunakan becak pribadi untuk mengangkut sampah warga. Sekarang, dengan adanya bentor baru, pekerjaan jadi jauh lebih ringan dan efisien,” ungkap Yusuf usai menerima bantuan yang diserahkan langsung oleh Wali Kota Padang, Fadly Amran pada Rabu (20/8/2025).
Yusuf menjelaskan,dengan adanya tambahan dua unit bentor,LPS anduring dapat menjangkau lebih banyak rumah warga. Setiap bentor, lanjutnya, mampu melayani sekitar 300 rumah, sehingga totalnya mencapai 600 rumah.Ia optimis bantuan ini akan mempercepat proses pengangkutan sampah dan menciptakan lingkungan yang lebih bersih. “Bantuan ini sangat membantu kami memperlancar pengangkutan sampah. Insyaallah pelayanan jadi lebih maksimal,” imbuhnya.
Lebih lanjut, Yusuf menerangkan bahwa sampah yang dikumpulkan tidak hanya diangkut, tetapi juga diproses lebih lanjut di Tempat Pemrosesan akhir (TPA). “Ada yang dibakar, ada yang diolah.Jadi sampah tidak hanya berakhir di TPA,tapi juga bisa memberi manfaat,” jelasnya.
Dengan hanya dua anggota aktif, Yusuf berharap semangat mereka semakin membara dengan adanya bentor baru ini. Ia juga berharap keberadaan armada tambahan ini dapat memotivasi masyarakat untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan. “Rasanya senang sekali bisa menerima bentor ini.Harapan kami, lingkungan jadi lebih nyaman dan masyarakat lebih peduli menjaga kebersihan bersama,” tuturnya.
Pemko Padang berharap, dengan dukungan sarana yang memadai dan kesadaran warga yang tinggi, LPS Anduring dapat membuktikan bahwa pengelolaan sampah berbasis komunitas dapat berjalan efektif.Bantuan ini diharapkan menjadi solusi atas kendala yang selama ini dihadapi LPS Anduring.







