Tutup
News

Hamka Mart di Padang Dilalap Api, Kerugian Capai Ratusan Juta Rupiah

248
×

Hamka Mart di Padang Dilalap Api, Kerugian Capai Ratusan Juta Rupiah

Sebarkan artikel ini
hamka-mart-di-aia-pacah-padang-terbakar
Hamka Mart di Aia Pacah Padang Terbakar

Padang – Sebuah toko modern, Hamka Mart, di Jalan Palarik, kelurahan Aia Pacah, Kecamatan Koto tangah, Kota Padang, mengalami kebakaran pada Rabu (20/8) malam. Meskipun tidak ada korban jiwa, kerugian materi diperkirakan mencapai Rp350 juta.

Kepala Bidang Operasional Sarana dan Prasarana Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang, Rinaldi, menjelaskan bahwa pihaknya menerima laporan kebakaran pada pukul 23.55 WIB. “Empat unit armada dengan 50 personel dikerahkan ke lokasi kejadian. Tim berangkat pukul 23.56 WIB dan tiba di lokasi sekitar pukul 00.11 WIB,” ujarnya.

Rinaldi menambahkan, petugas pemadam kebakaran berhasil memadamkan api yang melahap bangunan seluas 250 meter persegi tersebut dengan cepat. Api berhasil dikendalikan dan dipastikan padam sepenuhnya pada pukul 00.45 WIB. Upaya ini dilakukan untuk mencegah api merambat ke bangunan lain di sekitarnya.

Menurut saksi mata, abdul Rahman, yang merupakan petugas keamanan Yayasan Buya Hamka, api pertama kali terlihat dari dalam toko. Menyadari bahaya, ia segera melaporkan kejadian tersebut kepada pihak berwenang.

Akibat kebakaran tersebut, satu unit bangunan toko mengalami kerusakan parah.Namun, tiga bangunan lain yang berada di sekitar lokasi berhasil diselamatkan dari jilatan api.

Rinaldi menuturkan, selain kerugian materi yang ditaksir mencapai Rp350 juta, pihaknya memperkirakan aset yang berhasil diselamatkan bernilai sekitar Rp1 miliar.

dinas Pemadam Kebakaran juga memastikan bahwa kebakaran tersebut tidak berdampak langsung pada area pendidikan SMP dan SMA Buya Hamka yang berada di sekitar lokasi. Situasi dinyatakan aman terkendali setelah api berhasil dipadamkan.Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak berwenang. Pemeriksaan lebih lanjut akan dilakukan untuk mengetahui sumber api.

Rinaldi mengimbau masyarakat untuk selalu berhati-hati dan memastikan instalasi listrik, peralatan elektronik, serta potensi sumber api lainnya dalam keadaan aman sebelum meninggalkan rumah atau tempat usaha. “Kewaspadaan adalah kunci untuk mencegah kebakaran,” tegasnya.