Tutup
News

Samsung Lebarkan Sayap ke Padang, Diskon Menggoda dan Inovasi AI

339
×

Samsung Lebarkan Sayap ke Padang, Diskon Menggoda dan Inovasi AI

Sebarkan artikel ini
diskon-hingga-70%, samsung-experience-store-hadir-di-basko-city-mall
Diskon Hingga 70%, Samsung Experience Store Hadir di Basko City Mall

Padang – Kabar gembira bagi pecinta teknologi di Sumatera Barat! Samsung resmi membuka gerai terbarunya, samsung Experience Store by MAP, di Basko City Mall, Padang, jumat (29/8/2025).

Pembukaan gerai ini dimeriahkan dengan berbagai promo menarik, termasuk diskon hingga 70% untuk sejumlah produk unggulan Samsung.

Kehadiran Samsung Experience Store by MAP di Padang menjadi bukti komitmen Samsung untuk semakin mendekatkan diri dengan konsumen di Sumatera Barat.

Gerai ini menawarkan konsep modern dengan tata ruang yang luas dan nyaman, memungkinkan pengunjung untuk mencoba langsung berbagai perangkat Samsung.

Pengunjung juga akan mendapatkan panduan lengkap dari staf terlatih.

Samsung Experience store by MAP memperkenalkan teknologi Galaxy AI, fitur multitasking cerdas yang memungkinkan pengguna meningkatkan produktivitas kerja dan menikmati berbagai tools inovatif.

“Samsung Experience Store by MAP adalah simbol nyata kolaborasi strategis Samsung dan MAP Group,” ujar Dicky Hikmat Ginanjar, perwakilan Samsung Electronics Indonesia.

Direktur Utama Basko City Mall, Zico Mardian Utama, menyambut baik pembukaan gerai baru ini.Sony Chandra Thawab, perwakilan MAP, menambahkan bahwa gerai ini merupakan yang pertama di Padang, menjadi outlet kedelapan yang mereka hadirkan di Indonesia, dan kedua di Sumatera.

Selain diskon besar, samsung Experience Store Padang juga menawarkan hadiah Samsung Smart TV untuk pembelian tertentu dan flash sale produk pilihan.Samsung mengajak masyarakat Padang dan sekitarnya untuk mengunjungi Samsung Experience Store by MAP di Basko City Mall dan merasakan langsung inovasi teknologi terkini.