Tutup
EmasInvestasi

Emas Antam Kembali Ukir Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah

705
×

Emas Antam Kembali Ukir Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah

Sebarkan artikel ini
harga-emas-hari-ini-19-agustus-2025:-produk-antam-dan-global-kompak-naik
Harga Emas Hari Ini 19 Agustus 2025: Produk Antam dan Global Kompak Naik

 

Jakarta – Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) mencetak rekor tertinggi sepanjang sejarah atau All-Time High (ATH) pada Sabtu (13/9/2025).

Harga emas 24 karat terpantau melonjak Rp 7.000 per gram, kini dibanderol Rp 2.095.000 per gram.

Namun, di tengah lonjakan harga ini, ketersediaan emas batangan Antam di berbagai ukuran, mulai dari 1 gram hingga 1.000 gram, dilaporkan belum tersedia.

Kondisi ini terpantau di situs resmi Logam Mulia Antam, termasuk di Butik Graha Dipta Pulo Gadung. Harga buyback (harga jual kembali) emas Antam juga mengalami kenaikan drastis, melonjak Rp 7.000 per gram menjadi Rp 1.942.000 per gram.

Hal ini menunjukkan dinamika harga emas yang terus bergerak naik. Dalam sepekan terakhir, harga emas Antam bergerak di rentang Rp 1.978.000 – Rp 2.095.000 per gram.

Sementara itu, dalam sebulan terakhir, pergerakan berkisar antara Rp 1.890.000 – Rp 2.095.000 per gram. Bagi calon penjual, perlu diingat transaksi buyback di atas Rp 10 juta akan dikenakan Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 22 sebesar 1,5% sesuai Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 81 Tahun 2024.

PPh ini akan dipotong langsung dari total nilai transaksi.

Berikut rincian harga emas Antam per Sabtu (13/9/2025) untuk berbagai ukuran, berdasarkan penelusuran di situs Logam Mulia Antam:

  • Harga emas 0,5 gram: Rp 1.097.500
  • Harga emas 1 gram: Rp 2.095.000
  • Harga emas 2 gram: Rp 4.130.000
  • Harga emas 3 gram: Rp 6.170.000
  • Harga emas 5 gram: Rp 10.250.000
  • Harga emas 10 gram: Rp 20.445.000
  • Harga emas 25 gram: Rp 50.987.000
  • Harga emas 50 gram: Rp 101.895.000
  • Harga emas 100 gram: Rp 203.712.000
  • Harga emas 250 gram: Rp 509.015.000
  • Harga emas 500 gram: Rp 1.017.820.000
  • Harga emas 1.000 gram: Rp 2.035.600.000