Padang – Siswa MAN 2 Padang kembali menorehkan prestasi gemilang dengan meraih dua trofi dalam ajang Green Campus Competition (GCC).
Kompetisi ini digelar bersamaan dengan Milad ke-57 MAN 1 Padang Panjang.
Tim MAN 2 Padang berhasil meraih juara 3 di cabang futsal dan tari kreasi tunggal dari empat cabang lomba yang diikuti.
Adinda Putri Wardini,siswi kelas X.E5, berhasil meraih juara 3 tari kreasi tunggal.
Tim futsal MAN 2 Padang juga menunjukkan performa apik dengan mengalahkan tuan rumah MAN 1 Padang Panjang dengan skor telak 5-0 dalam perebutan juara 3.
Pembina voli MAN 2 Padang, Eko Azriwanwi, mengapresiasi capaian ini sebagai bukti konsistensi siswa dalam mengembangkan potensi.
“Dari empat cabang yang diikuti, syukur alhamdulillah MAN 2 Padang berhasil membawa pulang dua trofi,” ujarnya.
Eko juga memuji perjuangan tim futsal yang tampil maksimal dan memukau.
“Keberhasilan ini berkat kerja sama tim yang kompak,dukungan penuh dari madrasah,serta komitmen siswa untuk terus mengasah kemampuan,” kata Eko.
Kepala MAN 2 Padang, Ahmad Asdi, turut memberikan apresiasi atas prestasi yang diraih siswanya.
“Bertanding itu bukan hal mudah,harus ada kekompakan. Terima kasih kepada pembina dan siswa, semoga ke depan lebih baik lagi,” ujar Asdi.
GCC dan Milad ke-57 MAN 1 Padang Panjang berlangsung pada 22-25 september 2025 dan diikuti peserta dari Sumatera Barat, Riau, dan Jambi.







