Tutup
NewsPolitik

Paduan Suara NasDem Padang Raih Prestasi, Siap Berlaga

171
×

Paduan Suara NasDem Padang Raih Prestasi, Siap Berlaga

Sebarkan artikel ini
sukses-di-padang,-lomba-paduan-suara-nasdem-naik-kelas-ke-tingkat-sumbar
Sukses di Padang, Lomba Paduan Suara NasDem Naik Kelas ke Tingkat Sumbar

Padang – Lomba Paduan Suara Mars dan Hymne Partai NasDem tingkat Kota Padang sukses digelar. Ajang ini rencananya akan diperluas hingga tingkat Provinsi Sumatera Barat pada tahun depan.

Ketua DPD Partai NasDem Kota Padang, Maigus Nasir, membuka langsung kegiatan yang berlangsung di NasDem Tower Sumbar, Senin (10/11/2025).

Maigus menjelaskan, lomba tahun ini baru diikuti oleh pengurus partai di tingkat kota, mulai dari DPD, DPC, serta sayap dan badan partai.

“Kalau tahun ini baru diikuti pengurus partai yang ada di Kota Padang, insya Allah tahun depan bakal kita gelar untuk tingkat Sumbar,” ujarnya optimis.

Wakil Wali Kota Padang itu juga menyoroti makna mendalam dalam lirik Mars dan hymne Partai NasDem.”Coba simak dengan baik, semuanya sarat dengan nilai perjuangan, menumbuhkan rasa cinta Tanah Air sekaligus tekad menggapai cita-cita bangsa ini, Indonesia jaya,” tuturnya.

Fifela Elfina, penanggung jawab kegiatan, mengungkapkan rasa syukur atas antusiasme peserta yang tinggi.

“mulai dari pengurus kota hingga 11 kecamatan, termasuk sayap dan badan partai, alhamdulillah semuanya ikut berpartisipasi,” ungkap Fifela.

Panitia pun siap menindaklanjuti harapan Ketua DPD NasDem Kota Padang untuk menggelar lomba di tingkat provinsi.

“menyambut harapan Buya Maigus, insya Allah tahun depan kita siap melaksanakannya,” ujarnya.

Fifela berharap, lomba tahun depan dapat memberikan dampak positif bagi kemajuan Partai NasDem di Sumatera Barat.

Pengumuman pemenang lomba Piala Bergilir Fadly-Maigus akan disampaikan pada puncak peringatan HUT ke-14 Partai NasDem di NasDem Tower Sumbar, Selasa (11/11/2025).