Padang – Universitas PGRI Sumatera Barat (Upgrisba) patut berbangga. Dua mahasiswinya berhasil melaju ke final Olimpiade Nasional Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Perguruan Tinggi (ONMIPA-PT) 2025.
Kedua mahasiswi dari Fakultas Ilmu Sains dan Teknologi (Fakultas Saintek) ini lolos setelah melewati seleksi wilayah LLDIKTI Wilayah X.
Intan Suci Maharani dari Program studi Pendidikan Biologi dan Yolanda Wulandari dari Program Studi Pendidikan Fisika akan berkompetisi di tingkat nasional.
“Keduanya akan berkompetisi di bidang masing-masing pada ONMIPA-PT tingkat nasional yang diselenggarakan di Universitas Padjadjaran Bandung,17-20 November 2025,” ujar Ketua Badan Pengawas harian Upgrisba,Dasrizal,Selasa (19/11/2024).
Ajang bergengsi ini diikuti oleh 216 peserta dari 96 perguruan tinggi se-Indonesia. Setiap bidang (Biologi, Fisika, Kimia, Matematika) diikuti oleh 65 peserta terbaik hasil seleksi wilayah.
Rektor Universitas Padjadjaran, Arief S.Kartasasmita, memberikan pesan inspiratif kepada seluruh peserta saat acara pembukaan.
ONMIPA-PT 2025 mengusung tema “Melalui ONMIPA yang Inklusif Kita Wujudkan Prestasi Unggul Berdaya Dampak”.
Menteri Pendidikan Tinggi Sains dan Teknologi, Brian Yuliarto, secara resmi membuka acara tersebut dan mengapresiasi Universitas Padjadjaran sebagai tuan rumah.
Brian Yuliarto menekankan bahwa ONMIPA adalah wadah pembentukan karakter, tempat mahasiswa belajar berpikir sistematis, menyelesaikan masalah, dan tetap rendah hati.
Dekan Fakultas Ilmu Sains dan Teknologi, Villia Anggraini, Dosen Pendidikan biologi, Erismar Amri, serta Ketua Program Studi Pendidikan Fisika, Agus Rino, memberikan dukungan penuh kepada kedua mahasiswi.
“Kami mengapresiasi kerja keras dan semangat kedua mahasiswa. Lolos ke tingkat nasional adalah bukti bahwa mereka memiliki potensi besar,” kata Agus Rino.
Villia Anggraini berharap kedua finalis dapat mengukir sejarah baru dan mengharumkan nama Upgrisba di kancah ilmiah nasional.







