Tutup
BisnisEkonomiNews

Tahiti Coal Sawahlunto Sabet Paritrana Award Terbaik

202
×

Tahiti Coal Sawahlunto Sabet Paritrana Award Terbaik

Sebarkan artikel ini
defrita-nelly-terima-paritrana-award-terbaik-i-untuk-tahiti-coal-sawahlunto
Defrita Nelly Terima Paritrana Award Terbaik I untuk Tahiti Coal Sawahlunto

Sawahlunto – CV Tahiti Coal, perusahaan pertambangan batu bara yang berlokasi di Sikalang, Sawahlunto, meraih penghargaan Paritrana Award 2025. Penghargaan ini diberikan atas komitmen perusahaan terhadap kesejahteraan pekerja.

Kantor Wilayah BPJS Ketenagakerjaan Sumbarriau memberikan penghargaan tersebut.

Defrita Nelly, pemilik CV Tahiti Coal, menyampaikan rasa syukur atas penghargaan ini. Ia menyadari tanggung jawab moral dan sosial perusahaan terhadap kesejahteraan para pekerja.

CV Tahiti Coal meraih penghargaan Paritrana Award 2025 dalam Kategori Usaha Skala Menengah dengan kualifikasi Terbaik I.

Penghargaan diserahkan di Auditorium Gubernur Sumbar, Senin (17/11/2025).

Sebelumnya, pada tahun 2023, CV Tahiti Coal juga menerima penghargaan terkait Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dari Kementerian ESDM.

Defrita Nelly, yang juga dikenal sebagai Rista Bayes di dunia musik Minang, menegaskan komitmen perusahaannya untuk mengimplementasikan program jaminan sosial ketenagakerjaan secara optimal.

Menurut Defrita, keberhasilan ini adalah hasil dari kepatuhan terhadap peraturan pemerintah, khususnya program BPJS bersama Pemprov Sumbar.

Paritrana Award diharapkan dapat mendorong kepedulian terhadap perlindungan tenaga kerja, baik di sektor formal, informal, hingga kelompok pekerja rentan.