Bekasi – Pengguna jalan Tol Jakarta-Cikampek diimbau waspada. PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) akan melakukan perbaikan jalan di enam titik ruas tol tersebut.
Pekerjaan perbaikan jalan ini akan berlangsung selama sepekan ke depan.
“Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang mungkin dirasakan pengguna jalan selama proses pekerjaan berlangsung,” ujar Vice President Corporate Secretary & Legal PT JTT, Ria Marlinda Paallo, Sabtu (29/11/2025).
Jasamarga mengimbau pengguna jalan mengatur waktu perjalanan.Pastikan kendaraan dalam kondisi prima.
Saldo uang elektronik juga harus mencukupi. Isi bahan bakar dan daya perangkat sebelum berangkat.
PT JTT telah menyiapkan sejumlah langkah antisipatif. Tujuannya menjaga kelancaran lalu lintas selama pekerjaan berlangsung.
Petugas siaga akan ditempatkan di lokasi. Pengaturan lalu lintas akan dilakukan, hingga mempersempit area kerja.
“Kami menyiapkan contra flow apabila diperlukan serta berkoordinasi dengan Kepolisian Patroli Jalan Raya untuk memastikan arus kendaraan tetap terkendali,” jelas Ria.
Pengguna jalan diimbau mematuhi rambu dan arahan petugas. Terutama di sekitar area pekerjaan.
Sosialisasi rencana pekerjaan juga telah dilakukan.Melalui spanduk imbauan dan Dynamic Message Sign di kedua arah Tol Jakarta-Cikampek.
“Pekerjaan ini sudah mulai berlangsung sejak kemarin malam hingga Sabtu, 6 Desember di beberapa titik,” imbuhnya.
Selama periode pekerjaan, Tol Jakarta-Cikampek tetap beroperasi normal di kedua arah.
Ria menambahkan, pemeliharaan jalan ini bukan hanya sekadar pekerjaan teknis. Tetapi juga wujud kepedulian PT JTT.
“Kami ingin setiap perjalanan menjadi pengalaman yang aman dan nyaman,” pungkasnya.
Senior Manager Representative Office 1 PT JTT, Amri Sanusi, menjelaskan bahwa pekerjaan ini dilakukan berkala. Tujuannya memastikan kualitas jalan tol tetap terjaga.
“Pekerjaan dilakukan berdasarkan hasil pemantauan rutin dan evaluasi kondisi lapangan,” tutup Amri.







