Tutup
FintechNewsOtomotif

Bank Saqu Meriahkan Astra Auto Fest 2025 Lagi

243
×

Bank Saqu Meriahkan Astra Auto Fest 2025 Lagi

Sebarkan artikel ini
perkuat-peran-di-industri-otomotif,-bank-saqu-kembali-tampil-di-astra-auto-fest-2025
Perkuat Peran di Industri Otomotif, Bank Saqu Kembali Tampil di Astra Auto Fest 2025

Jakarta – Bank Saqu, layanan perbankan digital dari Astra Financial dan WeLab, kembali meramaikan Astra Auto Fest 2025 di Astra Biz Center BSD.

Kehadiran Bank Saqu ini menegaskan komitmennya sebagai mitra finansial yang mendukung solusi otomotif, pembiayaan, teknologi, dan gaya hidup dari Astra.

Plt. Presiden Direktur Bank Saqu, leka Madiadipoera, menyatakan fokus utama Bank Saqu adalah memenuhi kebutuhan finansial generasi produktif.

“Kami menawarkan solusi yang relevan untuk mendukung perjalanan mobilitas konsumen,” ujarnya, Selasa (9/12/2025).

Bank Saqu menawarkan berbagai fitur unggulan, seperti tabungmatic, Busposito, pembukaan rekening instan, transaksi QRIS, dan pengelolaan pos pengeluaran.

Fitur-fitur ini dirancang untuk membantu pengunjung merencanakan keputusan mobilitas dengan lebih matang dan terstruktur.

“Industri otomotif dan finansial kini semakin terhubung. Keputusan mobilitas bergeser, dimulai dari riset, simulasi, hingga perencanaan keuangan yang berlangsung secara instan,” jelas Leka.

Selain itu, Bank Saqu memperkenalkan Sunrise Society, sebuah komunitas gaya hidup aktif yang mengajak masyarakat untuk memulai hari dengan berolahraga.

Komunitas ini bertujuan untuk membangun koneksi dan semangat dalam menjalani hidup yang lebih aktif dan produktif.

Sejak diluncurkan pada Juli 2025, Sunrise Society telah merangkul lebih dari 1.103 anggota dan berbagai komunitas olahraga.

Menjelang Bank saqu Sunrise Society Vol.4 pada awal 2026, Bank Saqu mengajak komunitas Sunrise Society untuk berpartisipasi dalam berbagai aktivitas di Astra Auto Fest 2025.

Pengunjung dapat menikmati berbagai kegiatan menarik, seperti fun run 5K, live printing jersey, dan promo kopi seharga Rp1.000.

“Dengan membawa Bank Saqu Sunrise Society ke Astra Auto Fest, kami ingin memperkenalkan bahwa mobilitas, kebiasaan hidup aktif, dan kesiapan finansial saling berkaitan dalam mendukung keputusan konsumen,” pungkas Leka.