Tutup
News

PELTI Sumbar Dominasi Laga, Melaju ke Perempat Final

174
×

PELTI Sumbar Dominasi Laga, Melaju ke Perempat Final

Sebarkan artikel ini
mc-cup-interteam-invitation-2026,-team-pelti-sumbar-bertekad-tembus-ke-final
MC Cup Interteam Invitation 2026, Team PELTI Sumbar Bertekad Tembus ke Final

Kuala Lumpur – Tim tenis PELTI sumatera Barat (Sumbar) berhasil menembus babak delapan besar MC Cup Interteam Invitation 2026.

Turnamen bergengsi ini digelar di Tun Razak National Tennis Centre,Kuala Lumpur,Malaysia.

Kepastian lolos didapat setelah Tim PELTI Sumbar mengalahkan Team ADV on us (On) dengan skor telak 4-0.

“Alhamdulillah, persiapan intensif beberapa bulan lalu membuahkan hasil. Kehadiran kami di Kuala Lumpur mampu menembus delapan besar,” ujar Manajer Tim PELTI Sumbar, Syafrizal B, Sabtu (17/1/2026).

Syafrizal menambahkan, latihan rutin pengurus PELTI Sumbar menjadi kunci keberhasilan tim.

Tim PELTI Sumbar diperkuat oleh Suardi/Syafrizal B (KU 100), Hardinon/Ruri Ramadona (KU 90), Roni Solar/Dewi Rahmawati (ganda campuran), dan Risky Syaputra/Atradinal (ganda putra KU 80).

Menurut Syafrizal, persaingan untuk masuk delapan besar sangat ketat.

Beberapa tim tuan rumah malaysia menjadi ancaman serius bagi PELTI Sumbar.

“Dari empat tim tenis dari Sumbar, hanya Tim PELTI Sumbar yang berhasil menembus delapan besar,” kata Syafrizal.

Tiga tim lainnya, yakni PUTC, Tuah Sakato, dan PTC, hanya mampu mencapai babak 16 besar.

Syafrizal, yang juga Waketum PELTI Sumbar, berharap timnya dapat meraih kemenangan di pertandingan selanjutnya.

“Kami berharap pada pertandingan Minggu (18/1/2026) besok kami bisa meraih kemenangan lagi dan masuk empat besar, selanjutnya bisa jadi finalis,” harapnya.