Tutup
CSRPerbankan

Artha Graha Peduli Bergerak, Ringankan Beban Korban Banjir Aceh

280
×

Artha Graha Peduli Bergerak, Ringankan Beban Korban Banjir Aceh

Sebarkan artikel ini
artha-graha-peduli-hadir-langsung-bantu-penanganan-banjir-aceh-tamiang
Artha Graha Peduli Hadir Langsung Bantu Penanganan Banjir Aceh Tamiang

Jakarta – Artha Graha Peduli (AGP) sigap memberikan bantuan kepada korban banjir di Kabupaten Aceh Tamiang. Bantuan yang disalurkan meliputi layanan kesehatan, logistik, dan paket sembako.

Fokus utama AGP adalah menjangkau warga yang belum tersentuh bantuan.Sejak Kamis (4/12), tim AGP terjun langsung ke lokasi bencana untuk melakukan penanganan awal. Mereka berkoordinasi dengan pemerintah daerah, TNI, Polri, dan instansi terkait.

Tim medis AGP aktif memberikan layanan kesehatan di posko-posko pengungsian. Prioritas diberikan kepada kelompok rentan seperti anak-anak, lansia, dan warga yang memiliki keluhan kesehatan pascabanjir.

Bantuan sembako dikemas dan didistribusikan langsung ke rumah-rumah warga yang terdampak. Prioritas diberikan kepada desa-desa yang belum menerima bantuan.

Komitmen AGP terlihat saat Presiden Prabowo Subianto dan kapolri Jenderal polisi Listyo Sigit meninjau posko banjir di Desa Karang Baru.

Perwakilan tim AGP menyampaikan apresiasi atas perhatian pemerintah pusat kepada masyarakat Aceh Tamiang.

“Terima kasih atas kunjungan dan perhatian Bapak kepada masyarakat Aceh Tamiang,” ujar perwakilan tim AGP kepada Presiden Prabowo.

AGP berkomitmen untuk terus mendampingi masyarakat hingga kondisi pulih. Upaya ini merupakan wujud solidaritas dan kepedulian dalam membantu masyarakat menghadapi masa sulit.