Tutup
NewsTeknologiTransportasi

IITS 2025 Menggagas Transportasi Cerdas Berkelanjutan

302
×

IITS 2025 Menggagas Transportasi Cerdas Berkelanjutan

Sebarkan artikel ini
iits-2025-soroti-pengembangan-sistem-transportasi-cerdas-hingga-berkelanjutan
IITS 2025 Soroti Pengembangan Sistem Transportasi Cerdas hingga Berkelanjutan

Jakarta – Indonesia International Transport Summit (IITS) 2025 akan digelar pada 26-27 November 2025. Ajang ini menjadi platform utama untuk membahas masa depan mobilitas yang cerdas, aman, dan terhubung.

ITS Indonesia bekerja sama dengan Kementerian Koordinator bidang Infrastruktur dan Pengembangan Wilayah dalam penyelenggaraan IITS 2025.

Presiden ITS Indonesia, William P Sabandar, menekankan pentingnya transportasi publik yang andal sebagai indikator kemajuan suatu negara.

“Sebagai negara kepulauan, Indonesia mempercepat transformasi transportasinya untuk meningkatkan daya saing dan kesejahteraan sosial,” ujar William, Selasa (25/11/2025).

IITS 2025 mengusung tema “the Global South Mobility Atlas”.

Konferensi ini akan memperkuat kolaborasi, mendorong inovasi, dan memajukan Intelligent Transport Systems (ITS) di kawasan Asia-Pasifik.

Sejumlah tokoh penting dijadwalkan hadir, termasuk Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pengembangan Wilayah, Agus Harimurti Yudhoyono, dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno.

Aktor kebijakan, regulator, pimpinan industri, lembaga keuangan, penyedia teknologi, peneliti, dan organisasi internasional akan turut serta membahas tren terkini dan peluang investasi.

IITS 2025 akan menghadirkan sesi diskusi panel tematik, pertemuan bisnis, kesempatan berjejaring, dan pameran inovasi mobilitas terkini.

Lima jalur tematik strategis disiapkan untuk mendukung pengembangan ekosistem transportasi yang modern, terhubung, dan berkelanjutan.

Dengan target lebih dari 500 peserta, IITS 2025 diharapkan menjadi platform strategis dalam membentuk agenda transportasi dan mobilitas cerdas di kawasan.

Pemerintah Dorong Inovasi ‘Serving The Villager’ Diperluas ke Daerah Lain

Direktur Jenderal Dukcapil Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri),Teguh Setyabudi,mendorong inovasi ‘Serving The Villager’ agar bisa diperluas ke daerah-daerah lain.