Tutup
Perbankan

Mentan Serahkan Bibit, Sumbar Pacu Produksi Pertanian

260
×

Mentan Serahkan Bibit, Sumbar Pacu Produksi Pertanian

Sebarkan artikel ini
terima-bantuan-bibit,-gubernur-mahyeldi-:-sumbar-akan-pacu-produksi-pertanian
Terima Bantuan Bibit, Gubernur Mahyeldi : Sumbar Akan Pacu Produksi Pertanian

Jakarta – Kementerian Pertanian (Kementan) mengalokasikan Anggaran Belanja Tambahan (ABT) tahun 2025 untuk sektor pertanian Sumatera Barat (Sumbar) dalam bentuk bantuan bibit.

Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman menyerahkan langsung bantuan bibit kepada Gubernur sumbar Mahyeldi di Jakarta, Rabu (10/9/2025).

Bantuan bibit yang diserahkan meliputi bibit jagung untuk 5.000 hektar,bibit kopi untuk 2.000 hektar, dan bibit kelapa untuk 100 hektar.

Amran sulaiman menegaskan, Kementan akan mengevaluasi ketat pelaksanaan bantuan bibit ini.

“Daerah penerima bantuan yang tidak mampu melaksanakan dengan baik, tidak akan menerima bantuan pada tahun berikutnya,” tegas Amran.

Kementan bahkan berencana melakukan kunjungan kerja ke Sumbar untuk meninjau langsung pemanfaatan bantuan ABT tersebut.

Tujuan pemberian bantuan bibit ini adalah untuk meningkatkan produktivitas sektor pertanian, meningkatkan perekonomian masyarakat, dan membuka peluang usaha baru di daerah penerima.

Gubernur Mahyeldi mengusulkan kepada Menteri Pertanian untuk membuat hilirisasi gambir di sumbar.

Menurut data BPS 2025, sebanyak 7 kabupaten/kota di Sumbar saat ini menjadi sentra penghasil gambir terbesar di Indonesia dan menjadi pemasok utama kebutuhan gambir dunia, dengan jumlah produksi mencapai 26.912,18 ton pada 2024.Mahyeldi menyatakan, pemerintah daerah bersama bupati/wali kota se-Sumbar berkomitmen memacu produksi pertanian.

Saat ini Sumbar telah swasembada beras,dan akan dilanjutkan pada komoditas lain seperti jagung,kelapa,kakao dan kopi.

Langkah swasembada komoditas pertanian ini diharapkan berdampak menurunkan angka kemiskinan di Sumbar.