Tutup
EkonomiNews

Pariaman Tingkatkan Sosialisasi Jamsostek, Lindungi Pekerja Rentan

196
×

Pariaman Tingkatkan Sosialisasi Jamsostek, Lindungi Pekerja Rentan

Sebarkan artikel ini
walikota-pariaman-minta-sosialisasi-jamsostek-terus-digencarkan
Walikota Pariaman Minta Sosialisasi Jamsostek Terus Digencarkan

Pariaman – Walikota Pariaman, Yota Balad, meminta penyelenggara layanan sosial untuk lebih aktif menyosialisasikan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (Jamsostek). Hal ini bertujuan untuk memperluas perlindungan bagi pekerja rentan di wilayahnya.

Permintaan tersebut disampaikan saat membuka Sosialisasi Program Perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Bagi Pekerja Rentan di pendopo Rumah Dinas Walikota Pariaman, Jumat (21/11).

Yota Balad mengungkapkan masih ada pekerja rentan,terutama penerima bantuan sosial,yang menolak didaftarkan ke BPJS Ketenagakerjaan.

Alasan penolakan tersebut, kata Yota, karena mereka khawatir bantuan sosial yang diterima akan terputus jika terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.

“Saya meminta penyelenggara layanan sosial, khususnya penyuluh sosial dan pendamping Program Keluarga Harapan (PKH), untuk menyampaikan dan meluruskan informasi ini,” tegas Yota Balad.

Yota Balad memastikan bahwa pekerja rentan yang menerima PKH tidak akan kehilangan bantuan sosialnya jika menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan. Status mereka sebagai penerima bantuan sosial juga tidak akan terpengaruh.