Tutup
News

Perbaikan Jalan Sawahlunto Picu Kecelakaan, Warga Tuntut Tanggung Jawab

320
×

Perbaikan Jalan Sawahlunto Picu Kecelakaan, Warga Tuntut Tanggung Jawab

Sebarkan artikel ini
proyek-perbaikan-jalan-provinsi-di-sawahlunto-banyak-makan-korban
Proyek Perbaikan Jalan Provinsi di Sawahlunto Banyak Makan Korban

Sawahlunto – Proyek perbaikan jalan provinsi di Sawahlunto,Sumatera Barat,berujung petaka. Penggunaan material kerikil (sirtu) justru memicu serangkaian kecelakaan lalu lintas.

Sejumlah pengendara motor dilaporkan terluka, bahkan ada yang mengalami patah tulang akibat jalan yang berbahaya tersebut. Kondisi jalan Sawahlunto-Guguk Cino yang dipenuhi kerikil dan pasir menuai kecaman keras dari masyarakat.

Tokoh masyarakat sekaligus pengacara, Andrio, menyebut jalan tersebut kini menjadi “ranjau maut” akibat kelalaian pemerintah provinsi dan kontraktor. “Hal ini jelas mencederai hak masyarakat untuk memperoleh akses jalan yang aman dan layak dilintasi,” tegas Andrio, Rabu (3/9).

Andrio mendesak Pemerintah Provinsi Sumatera Barat segera memperbaiki jalan dengan standar keselamatan yang benar. Ia juga menuntut kontraktor bertanggung jawab dengan memasang rambu, mengatur lalu lintas, dan menjamin keamanan pengguna jalan.Ia mendorong korban kecelakaan untuk menempuh jalur hukum, baik gugatan class action maupun pelaporan pidana. “Keselamatan rakyat adalah hukum tertinggi. Setiap proyek pembangunan wajib menempatkan nyawa manusia di atas kepentingan apa pun,” pungkasnya.

Asisten II Setda Sawahlunto, Evariansyah, menyatakan pihaknya telah mengusulkan perbaikan jalan Sawahlunto-Guguk Cino dengan anggaran lebih dari Rp8 miliar pada tahun 2025.

“Namun hingga kini, perbaikan sirtu yang menjadi penyebab kecelakaan tersebut belum juga dikerjakan,” jelas Evariansyah.

Sementara itu, kepala Dinas PUPR belum memberikan tanggapan saat dihubungi terkait masalah ini.