Solok – Banjir bandang yang melanda Kota Solok memicu kepedulian dari berbagai pihak.
Terbaru, Unit Pelaksana Tugas (UPT) Samsat Kota Solok menyerahkan bantuan logistik untuk meringankan beban warga terdampak.
Bantuan diserahkan langsung oleh Kepala UPT. Samsat Solok, Adrean, kepada Walikota Ramadhani Kirana Putra dan Wakil Walikota Suryadi Nurdal di Posko Bencana BPBD, halaman balaikota, Selasa (25/11).
“Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian kami terhadap saudara-saudara kita yang sedang tertimpa musibah,” ujar Adrean.
Ia berharap bantuan tersebut dapat sedikit meringankan beban warga yang terdampak banjir.
Walikota Ramadhani Kirana Putra menyampaikan apresiasi atas bantuan yang diberikan Samsat Kota Solok.
“Terima kasih atas kepedulian Samsat Kota Solok. Bantuan ini sangat berarti bagi warga kami,” tuturnya.
Banjir yang melanda Kota Solok pada Selasa (25/11) disebabkan oleh curah hujan tinggi yang mengakibatkan meluapnya Sungai Batang Lembang dan Batang Gawan.
Luapan air sungai merendam rumah warga, area persawahan, dan akses jalan di empat kelurahan.
BPBD Kota Solok melaporkan tidak ada korban jiwa dalam bencana ini. Namun, ratusan warga terdampak banjir dan membutuhkan bantuan.







