Tutup
NewsPendidikan

Siswa MAN 2 Padang Terjang Banjir, Rampungkan Film

179
×

Siswa MAN 2 Padang Terjang Banjir, Rampungkan Film

Sebarkan artikel ini
meski-banjir,-siswa-man-2-padang-tetap-produksi-film-ekoteologi
Meski Banjir, Siswa MAN 2 Padang Tetap Produksi Film Ekoteologi

padang – Banjir yang melanda Kota Padang tak menyurutkan semangat siswa MAN 2 Padang. Mereka tetap bersemangat menyelesaikan syuting film bertema lingkungan berjudul “Amanah yang Terlupa” meski harus basah kuyup.

Hujan deras yang mengguyur Kota Padang sejak Kamis malam (1/1/2026) menyebabkan banjir di lingkungan kampus MAN 2 Padang pada Jumat (2/1/2026).

Film “Amanah yang Terlupa” merupakan kelanjutan dari pengambilan gambar yang telah dilakukan sejak 30 Desember 2025.

Lima siswa terlibat dalam produksi film ini dengan peran yang berbeda. Faizullatif Fajran bertugas sebagai kameramen, Gombang Suri sebagai editor, dan Hanna Putri A sebagai aktris utama. Muhammad Faiz M dan Hafizah Khayyirah L menjadi pemeran pendukung.

Para siswa mendapat pendampingan dari berbagai pihak, termasuk Tim Humas MAN 2 Padang, pembina OSIM, dan editor MandupaNews.

“Amanah yang Terlupa” mengangkat kisah fiksi tentang keresahan seorang siswi bernama Hanna yang melihat sampah berserakan di madrasah.

Film ini ingin menyampaikan pesan bahwa manusia adalah penjaga alam, bukan pemiliknya.Kerusakan lingkungan seringkali dimulai dari hal-hal kecil seperti membuang sampah sembarangan.

“iman tidak selalu lahir dari mimbar, tetapi dari keberanian untuk memulai tindakan nyata,” ujar Hanna Putri ansharullah, siswa kelas XI IPA 4.

Dalam cerita, Hanna mengajak teman-temannya untuk memilah sampah dan memanfaatkannya sebagai hiasan kelas.

Film ini diproduksi untuk mengikuti lomba yang diadakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Barat dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti Kementerian Agama RI ke-80. Lomba ini diikuti oleh madrasah dan pesantren se-Sumatera Barat.