Tutup
News

Sumbar Matangkan Porprov 2026, Daerah Bersinergi Pacu Persiapan

231
×

Sumbar Matangkan Porprov 2026, Daerah Bersinergi Pacu Persiapan

Sebarkan artikel ini
gubernur-mahyeldi:-porprov-sumbar-juni-juli-2026-dengan-konsep-tuan-rumah-bersama
Gubernur Mahyeldi: Porprov Sumbar Juni-Juli 2026 dengan Konsep Tuan Rumah Bersama

padang – Sumatera Barat mantap menatap Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2026.

Ajang olahraga tingkat provinsi ini akan digelar dengan konsep tuan rumah bersama.

Sejumlah kabupaten dan kota di Sumbar didapuk menjadi lokasi penyelenggaraan.

Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sumbar bersama pemerintah daerah terus mematangkan persiapan porprov 2026.

Gubernur Mahyeldi menegaskan,porprov bukan sekadar ajang kompetisi.

“Porprov ini harus kita maknai sebagai investasi pembinaan atlet,” ujar Mahyeldi usai menerima audiensi Ketua KONI Sumbar, Hamdanus, Senin (12/1/2026).

Menurutnya, Porprov juga menjadi bagian dari persiapan menghadapi Pekan Olahraga Nasional (PON) 2028.

Ketua KONI Sumbar,Hamdanus,menyebut sinergi antara pemerintah daerah dan KONI menjadi kunci sukses Porprov Sumbar 2026.

“Alhamdulillah, progres persiapan sejauh ini cukup menggembirakan,” katanya.

Masing-masing daerah tuan rumah telah mengakomodasi anggaran pelaksanaan porprov ke dalam APBD.

KONI Sumbar terus mengintensifkan koordinasi dengan seluruh pemangku kepentingan untuk memastikan persiapan berjalan sesuai rencana.