Tutup
Perbankan

Transformasi Perdagangan Digital Perlu Dukungan Lintas Sektor

94
×

Transformasi Perdagangan Digital Perlu Dukungan Lintas Sektor

Sebarkan artikel ini

Jakarta, TopBusiness—Wakil MenteriPerdagangan RI (Wamendag) Dyah Roro Esti Widya Putri mendorong kolaborasi antara pemerintah, akademisi, dan sektor swasta untuk mewujudkan ekosistem perdagangan barang dan jasa berbasis teknologi yang tangguh di Indonesia.

“Sinergi lintas sektor menjadi kunci untuk memacu inovasi dan menghadirkan solusi konkret dalam menghadapi tantangan transformasi digital di bidang perdagangan,” kata dia dalam keterangan resmi, hari ini.

Peran aktif pemerintah, dunia akademik, dan pelaku usaha sangat penting untuk mewujudkan perdagangan barang dan jasa digital yang tangguh.

Kolaborasi lintas sektor ini akan mendorong lahirnya inovasi, mempercepat adopsi teknologi, serta membuka akses yang lebih luas bagi pelaku usaha. “Itu khususnya usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk berpartisipasi dalam perdagangan digital,” kata dia.

Baca Sumbar Bisnis lebih update via Google News, Klik Disini.