Tutup
News

Wako Padang Kukuhkan Dewan Pengawas Perumda Air Minum

227
×

Wako Padang Kukuhkan Dewan Pengawas Perumda Air Minum

Sebarkan artikel ini
tiga-dewan-pengawas-perumda-am-padang-resmi-dilantik,-wako-fadly-amran-tekankan-profesionalitas
Tiga Dewan Pengawas Perumda AM Padang Resmi Dilantik, Wako Fadly Amran Tekankan Profesionalitas

Padang – Wali Kota Padang, Fadly Amran, melantik tiga Dewan Pengawas Perusahaan umum Daerah (Perumda) Air Minum Kota Padang pada Kamis (31/10/2025).

Pelantikan berlangsung di Gedung Putih, Rumah Dinas Wali Kota.

Tiga nama yang dilantik untuk sisa masa jabatan 2023-2027 adalah Didi Aryadi sebagai Ketua, serta Hayattul Riski dan Risandi Hidayat sebagai Anggota.

Fadly Amran menekankan pentingnya sinergi, profesionalitas, dan akuntabilitas dalam pengelolaan perusahaan daerah tersebut.

Ia menargetkan penambahan sekitar 6.000 sambungan rumah baru setiap tahun atau 30.000 sambungan dalam lima tahun ke depan.

“Kapasitas produksi air kita kini sekitar 1.825 liter per detik. Ke depan harus terus ditingkatkan agar mampu menjawab keluhan masyarakat terkait pelayanan air bersih,” tegas Fadly.

Ketua Dewan Pengawas Perumda Air Minum Kota Padang, Didi Aryadi, menyatakan pihaknya akan segera bekerja setelah pelantikan.

“Setelah pelantikan, kami langsung fokus menyelesaikan sejumlah kewajiban Dewan Pengawas,” ujarnya.

Fadly berharap kehadiran Dewan Pengawas baru dapat memperkuat kinerja Perumda Air Minum Kota Padang.