Tutup
News

UNP Bekali UMKM Sijunjung Strategi Digital

244
×

UNP Bekali UMKM Sijunjung Strategi Digital

Sebarkan artikel ini
unp-bekali-umkm-sijunjung-strategi-digital
UNP Bekali UMKM Sijunjung Strategi Digital

Sijunjung – Puluhan pelaku Usaha Mikro,Kecil,dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Sijunjung,Sumatera Barat,mendapatkan pelatihan intensif digital marketing dari Universitas Negeri Padang (UNP). Pelatihan ini bertujuan mendongkrak daya saing produk lokal di pasar global.

UNP melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) menginisiasi pelatihan yang berlangsung di kampus UNP Sijunjung pada akhir pekan lalu.

Ketua Tim Pengabdi LPPM UNP,Yasdinul Huda,menyatakan pelatihan ini membekali pengusaha lokal dengan strategi branding dan pemasaran digital.

“Tujuannya agar mereka dapat menjangkau pasar global,” ujarnya.

Yasdinul menambahkan, lanskap bisnis saat ini telah berubah. Pemasaran digital menjadi keharusan bagi UMKM untuk bertahan dan berkembang.

“UMKM harus memikirkan bagaimana usaha dan produk yang dihasilkan tetap relevan di tahun-tahun mendatang,” tegasnya.Pemerintah Kabupaten Sijunjung memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan ini.

Kepala Bidang ekonomi Kreatif dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga, Andi, serta David Rinaldo dari Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi, turut hadir dan menyatakan bahwa program ini sejalan dengan visi pembangunan daerah.

Pelatihan ini tidak hanya memberikan teori, tetapi juga praktik langsung penggunaan berbagai perangkat digital.

Rino memberikan materi tentang strategi dan motivasi pemasaran digital. Tim yang terdiri dari Hafiz elmi, Ridho Bayu Yefterson, serta Ryan Fikri, memandu peserta dalam penggunaan perangkat digital.

UNP berharap UMKM Sijunjung dapat menjadi motor penggerak ekonomi daerah yang berdaya saing di tingkat nasional dan global.