Tutup
NewsPendidikan

Kemenlu Ajak Alumni Unand Bersatu, Bersaing Jadi Caketum

179
×

Kemenlu Ajak Alumni Unand Bersatu, Bersaing Jadi Caketum

Sebarkan artikel ini
jadi-caketum-ika-unand,-petinggi-kemenlu-ajak-alumni-unand-bersatu
Jadi Caketum IKA Unand, Petinggi Kemenlu Ajak Alumni Unand Bersatu

Padang – sekretaris Jenderal Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) RI, Denny Abdi, menyatakan siap maju sebagai Ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Universitas Andalas (Unand).

Keputusan ini diambil setelah Denny abdi menerima dukungan dari berbagai pihak.

“Dukungan dari teman-teman, baik dari IKA FEB maupun fakultas lain serta DPD IKA Unand, menguatkan saya untuk kembali mengabdikan diri untuk almamater,” ujar denny, alumni Fakultas Ekonomi dan bisnis (FEB) Unand.

Kehadiran Denny dalam bursa kandidat diperkirakan akan meramaikan Kongres IKA Unand VII yang akan digelar pada Sabtu,29 November 2025.

Sejumlah tokoh lain sebelumnya telah menyatakan kesiapan dan mendaftar ke panitia kongres.

Denny, yang pernah bertugas di Perutusan Tetap RI untuk PBB di New York dan Jenewa, mengungkapkan banyaknya masukan yang ia terima untuk kemajuan IKA Unand.

Menurutnya, IKA Unand harus menjadi jembatan antara kampus dan dunia pengabdian alumni.

“Selama ini kita punya energi besar dari alumni yang berkiprah di berbagai bidang. Energi itu harus didorong menjadi energi positif,” kata alumni Jurusan Manajemen FEB Unand angkatan 1988 ini.

mantan Direktur Asia Tenggara Kemenlu RI dan Dubes Indonesia untuk Vietnam ini berencana memperkuat konektivitas antara alumni dan civitas akademika Unand di dalam dan luar negeri.

Hal ini diharapkan dapat menciptakan kondisi saling memperkuat.

“Hal ini akan terwujud dengan perjuangan bersama demi pendidikan dan SDM Indonesia yang berdaya saing. Di alumni sendiri, hal itu makin kuat jika kita menyatukan semua,” pungkas Denny, yang juga menjabat sebagai Anggota Dewan Penasehat IKA Unand 2021-2025.