Jakarta – ChatGPT meluncurkan fitur “Your Year with ChatGPT” yang merangkum interaksi pengguna selama setahun terakhir. Fitur ini memberikan gambaran bagaimana AI membantu pekerjaan, kreativitas, hingga kehidupan sehari-hari.
“Your Year with ChatGPT” mulai muncul bertahap bagi pengguna aktif yang mengaktifkan fitur memori sepanjang tahun. Konsepnya mirip Spotify Wrapped,yaitu ringkasan singkat,personal,dan reflektif tentang kebiasaan penggunaan.
Rangkuman ini menampilkan tema besar percakapan, pola penggunaan, serta momen penting selama setahun. Pengguna bisa melihat bagaimana mereka memanfaatkan chatgpt, apakah lebih sering untuk kerja, belajar, menulis, atau sekadar bertanya hal random.
Menariknya, rangkuman ini tidak hanya berupa data kaku. Beberapa pengguna bahkan mendapatkan pembuka kreatif, seperti puisi atau narasi singkat, yang menggambarkan hubungan mereka dengan AI sepanjang tahun.Meski terasa personal, Year in Review versi bawaan ini masih memiliki keterbatasan. Pengguna tidak bisa mengatur kategori sendiri, memisahkan kebutuhan kerja dan pribadi, atau melihat perkembangan cara bertanya (prompting) dari waktu ke waktu.
Karena itu, banyak pengguna aktif mencoba menggali lebih dalam dengan memanfaatkan prompt tambahan. Dengan cara ini, Year in Review bisa diubah menjadi ChatGPT Wrapped versi yang jauh lebih detail dan relevan.
Ada beberapa pendekatan prompt yang bisa digunakan untuk memperkaya rangkuman tahunan ini. Pertama, membuat Wrapped versi lengkap. Pengguna bisa meminta ChatGPT menganalisis seluruh pertanyaan selama setahun dan menyusunnya dalam format ala slide Spotify Wrapped.
Hasilnya bukan sekadar tema umum, tetapi kategori unik seperti topik favorit, gaya prompt paling sering dipakai, hingga pertanyaan paling absurd.
Kedua, memetakan fungsi ChatGPT dalam hidup. Dengan prompt khusus, chatgpt dapat mengelompokkan penggunaan ke dalam kategori seperti produktivitas, kehidupan pribadi, menulis kreatif, keuangan, atau sekadar curhat.Dari sini terlihat jelas, AI ini sering hadir bukan hanya saat jam kerja, tapi juga di momen personal.







