LifestyleNewsPendidikanRegulasi

UNP Resmi Buka Prodi Kedokteran Hewan

843
×

UNP Resmi Buka Prodi Kedokteran Hewan

Sebarkan artikel ini
unp-resmi-buka-3-prodi-baru,-ada-kedokteran-hewan
UNP Resmi Buka 3 Prodi Baru, Ada Kedokteran Hewan

PadangUniversitas Negeri Padang (UNP) resmi membuka tiga program studi (prodi) baru pada tahun 2024 ini.

Ketiga prodi itu S1 Kedokteran Hewan dan Profesi Dokter Hewan pada Fakultas Kedokteran, serta S2 Psikologi pada Fakultas Psikologi dan Kesehatan.

Rektor UNP Prof Ganefri mengatakan, ketiga prodi tersebut merupakan prodi yang satu-satunya dibuka di Sumatera Barat, yaitu di UNP.

“Ketiga prodi ini merupakan prodi yang sangat dibutuhkan di Sumatera Barat,” kata Ganefri dalam keterangannya, Sabtu (20/1/2024).

Ganefri menerangkan, untuk prodi yang telah resmi dibuka, UNP akan menerima mahasiswa pada tahun 2024 lewat Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) dalam tiga jalur.

Yakni, Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) dan jalur Mandiri.

“Untuk pendaftaran SNPMB akan dibuka pada bulan April mendatang,” kata Ganefri.

Ia mengimbau kepada calon mahasiswa yang tertarik untuk mendaftar di ketiga prodi baru UNP tersebut untuk mempersiapkan diri dengan baik.

Baca Sumbar Bisnis lebih update via Google News, Klik Disini.

News

Jumlah korban meninggal akibat bencana alam di Sumbar bertambah menjadi 67 orang. Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto menegaskan bahwa evakuasi korban terus dilakukan dan tim ahli tengah melakukan kajian untuk menentukan area relokasi.

Energi

Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut memastikan kelancaran penyaluran Bahan Bakar Minyak (BBM) dan Liquified Petroleum Gas (LPG) di wilayah Sumatera Barat (Sumbar), termasuk di daerah terdampak bencana lahar hujan Gunung Marapi di Kabupaten Agam dan Tanah Datar pada Sabtu (11/5/2024).

News

Jalur Malalak yang sempat terputus akibat longsor pada 11 Mei lalu, kini telah kembali normal dan dapat dilalui kendaraan. Pengendara diimbau untuk tetap waspada saat melintasi jalur tersebut karena potensi hujan masih tinggi.