Jakarta – Chelsea Olivia, Glenn Alinskie dan Nastusha Olivia Alinskie resmi didapuk menjadi Brand Ambassador Realfood.
Chelsea Olivia dan keluarga dianggap mampu merepresentasikan nilai-nilai Realfood untuk memperkenalkan gaya hidup sehat dengan cara modern yaitu menikmati khasiat sarang burung walet dalam satu langkah.
Sarang burung walet atau disebut juga Edible’s Bird Nest adalah sarang yang diciptakan dari air liur burung walet yang terpadatkan tanpa tambahan bahan lain.
Realfood, perusahaan makanan dan minuman sehat berbasis sarang burung walet memang ingin memperkenalkan khasiat sarang burung walet bagi kesehatan kepada masyarakat Indonesia, terlebih Indonesia merupakan salah satu daerah penghasil sarang burung walet terbaik di dunia.
Founder Realfood Edwin Pranata mengatakan, sarang burung walet memang sudah dikenal baik akan khasiatnya yang bermanfaat bagi kesehatan.
“Kami mengetahui bahwa untuk mendapatkan manfaat itu diperlukan proses yang tidak mudah. Sebagai perusahaan yang memang menjadikan sarang burung walet sebagai bahan utama, kami ingin masyarakat Indonesia dapat mengkonsumsi berbagai manfaat sarang burung walet kualitas terbaik dengan mudah dan menjadikannya sebuah pengalaman yang pribadi yang menyenangkan. Untuk memperkenalkannya, kami memilih Chelsea Olivia, Glenn Alinskie dan Nastusha sebagai Brand Ambassador Realfood. Sebagai keluarga muda masa kini, Chelsea Olivia dan keluarga kami nilai sangat sesuai untuk merepresentasikan produk kami yang merupakan produk modern dan berkualitas,” kata Edwin dalam keterangan pers yang diterima Sumbar Bisnis.
Dikatakan Chelsea Olivia, Realfood aman dikonsumsi segala usia karena tidak mengandung bahan pengawet, tanpa pewarna, tanpa pemanis buatan dan telah diproses sterilisasi pada suhu 121o C.
“Sangat senang rasanya saya dan keluarga dipercaya menjadi Brand Ambasaddor Realfood. Seperti yang kita tahu Sarang burung walet memang terkenal dengan manfaatnya yang sangat baik untuk sehatan terutama nutrisi untuk peremajaan kulit. Kerap beraktivitas di luar ruangan menyebabkan kulit terpapar oleh beragam polusi, dengan mongkonsumsi Realfood yang mengandung 100% sarang burung walet, kulit jadi ternutrisi dengan baik dan bebas dari pengaruh buruk polusi. Semoga dengan terpilihnya saya dan keluarga sebagai Brand Ambassador, kami dapat memperkenalkan beragam manfaat dari sarang burung walet untuk dapat dinikmati lebih banyak orang,” kata Chelsea Olivia.